SEWA GONDOLA
AMMONIA PLANT BANGGAI LUWUK
SULAWESI TENGAH
PT Panca Amara Utama (“PAU”) adalah inisiatif Amonia 700.000 MT per tahun. Amonia adalah senyawa kimia yang digunakan dalam pembuatan pupuk, bahan peledak, asam dan produk petrokimia lainnya. Proyek senilai USD 800 juta ini dibangun di dekat Luwuk, Sulawesi Tengah. Salah satu proyek industri terbesar di Indonesia Timur, inisiatif PAU mendukung arahan pemerintah untuk meningkatkan nilai tambah domestik di dalam negeri.
Pabrik Amonia PAU menggunakan Reforming Exchanger System & Purifier Technology KBR, teknologi terdepan dalam produksi Amonia. Ini merupakan aplikasi pertama di dunia, yang menempatkan Indonesia sebagai yang terdepan dalam produksi Amonia di seluruh dunia.
Konstruksi dimulai pada Juni 2015 dan pabrik mulai beroperasi secara komersial pada Agustus 2018. Amonia adalah senyawa anorganik berbentuk gas tidak berwarna, terdiri dari Nitrogen dan Hidrogen dengan rumus NH3. Produk Amonia yang dihasilkan PAU berbentuk cair, disimpan dalam tangki atmosferik pada suhu -33 derajat C. Amonia digunakan sebagai bahan baku utama pembuatan pupuk. Serta turunan lainnya termasuk bahan peledak, pewarna, pembersih rumah tangga dan nilon. sumber https://essa.id/id/bahan-kimia/
Pada bulan November 2022, PT Dua Perkasa dipercaya sebagai penyedia alat angkat angkut (Gondola) untuk perawatan dan pengecatan tangki yang digunakan untuk penyimpanan amonia. berikut adalah dokumentasi gondola dilokasi project.
Pemasangan braket gondola pada railing tangki 2 |
Semua gondola yang digunakan sudah dilengkapi dengan Sertifikat Layak Operasi yg dikeluarkan oleh Disnaker dan pengawasan dari teknisi dan operator gondola yang sudah berpengalaman.
PT Dua Perkasa berkomitmen untuk selalu menjaga dalam hal pelayanan jasa dan keselamatan kerja disetiap pekerjaan yang sudah dipercayakan guna mencapai hasil yang baik dan bisa bekerja sama untuk jangka panjang.
No comments:
Post a Comment